KEGIATAN HARIAN KKN KELOMPOK 17 DESA MANGUNJAYA
(Senin, 7 Agustus 2023)
Pada hari ke-28 kegiatan yang dilakukan yaitu kegiatan belajar mengajar di SDN Batukarut 03. Kegiatan belajar mengajar ini tepatnya dilakukan pada hari senin, 7 Agustus 2023. KBM tersebut merupakan pertemuan yang ke tujuh. Adapun pelaksanaannya mulai dari jam 07.00 pagi hingga jam 09.30.
Di samping kegiatan belajar mengajar, sebagian anggota kelompok melakukan kegiatan di posyandu. Pendataan berat badan, mengukur tinggi badan, dan perkembangan anak dilakukan di sana. Kegiatan ini dimulai dari jam 08.00 hingga selesai.
Kegiatan selanjutnya yaitu melakukan kegiatan mengajar di pengajian. Kegiatan ini merupakan pertemuan yang ke delapan. Materi ajar yang disampaikan yaitu tentang tajwid. Proses pembelajaran tersebut berlangsung dari jam 13.30 sampai dengan jam 15.00.
0 komentar:
Posting Komentar